LK.com, TALIABU – Kebakaran melanda satu rumah warga Lopon dusun III, Desa Jorjoga, Kecamatan Taliabu Utara, Kabupaten Pulau Taliabu. Kebakaran rumah yang diketahui milik La Ode Basirun ini, diduga kuat penyebabnya berasal dari sisa api yang berada di tungku (tempat masak dengan menggunakan kayu, red).
Kebakaran diketahui oleh warga pada pukul 03,00 WIT itu, telah menghanguskan semua isi rumah yang kebetulan rumah berpenghuni empat orang itu. Namun, dalam kejadiaan naas itu, hanya terdapat Satria (17) yang juga ditinggalkan kakak perempuannya.
Hal ini diungkapkan Pejabat Sementara (Pjs) Kepala Desa (Kades) Jorjoga, Ali Imron Saude, kepada media ini, bahwa kejadian itu diperkirakan pukul 03,00 WIT. Karena, rumah telah terbakar dan semua rangka rumah hangus dan yang tertinggal dompet dan alquran yang tak terbakar.”Anehnya rumah tersebut diketahui warga pada pukul 03,00 WIT,”katanya.
Ono alias Bapak Rara sapaan akrab Kades Jorjoga ini, mengaku bahwa rumah itu ditinggalkan pemiliknya yang sedang berada di desa Sahu dan dua anaknya ditinggalkan untuk menjaga rumah. Namun, malam naas itu sang kakak pergi kerumah tantenya. Sedangkan, saksi korban Satria berada di rumah dan malam itu memasak nasi menggunakan tungku.”Jadi malam itu anak kedua pemilik rumah ini memasak nasi. Dan dirinya mengaku telah mematikan api, namun masih ada barah api yang tertinggal,”jelas kades.

Untung saja lanjutnya kondisi malam itu tidak berangin, hingga tidak menjalar kerumah warga sampai apinya padam berlahan dan setelah diketahui warga baru memadamkan yang pimpin aparat desa dan babinsa. Dari kejadian itu, semua isi rumah terbakar kecuali Alquran dan Dompet yang berisikan KTP dan ATM.”jadi semua ludes terbakar,”paparnya.
Untuk saat pihak desa masih akan membuat laporan tertulis ke pemerintah daerah. Namun secara lisan telah dilaporkan kepada Bupati terkait kebakaran tersebut.”saya telah melaporkan ke Bupati dan diperintahkan segera melakukan koordinasi dengan pihak Sosial dan BPBD Pulau Taliabu,”tutupnya. (***)