LintasKhatulistiwa.com, TALIABU—Akhirnya Kantor Bupati Pulau Taliabu yang terletak dipuncak Kilong tepatnya Jl. HM Aliong Mus, Desa Kilong, Kecamatan Taliabu Barat, Kamis (10/11) diresmikan oleh Bupati Pulau Taliabu, Maluku Utara, Aliong Mus.
Aliong di kesempatan itu menyampaikan rasa terima kasih, kepada semua pihak yang turut serta mendukung pemerintah daerah. Hingga kantor bupati bisa digunakan.”Alhamdulillah pada hari ini kita bersama-sama dapat melaksanakan peresmian Kantor Bupati Pulau Taliabu, setelah melalui proses yang begitu panjang. Ini tak lepas kerja keras dari pemerintah daerah dan semua pihak serta rida dari Allah SWT sehingga kantor ini kita bisa gunakan pada hari ini secara resmi,” ucapnya.
Dengan diresmikannya kantor ini dapat memberikan tambahan semangat bagi para pimpinan dan staf seluruh ASN Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu untuk bekerja dan berkarya setiap harinya. Ia juga berharap kantor bupati itu dapat dijaga bersama demi masa depan Kabupaten Pulau Taliabu.
Bupati juga mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada tokoh pemekaran Kabupaten Pulau Taliabu Ahmad Hidayat Mus (AHM) yang telah memekarkan Kabupaten Pulau Taliabu.”Dengan gagasan beliau, Taliabu yang dulunya hanya sebuah kecamatan kini perlahan-lahan bisa maju seperti daerah lain di Maluku Utara. Ini dibuktikan dengan hadirnya dua gedung mewah di tengah-tengah masyarakat Taliabu, yakni Kantor DPRD Taliabu dan Kantor Bupati Pulau Taliabu,” ujarnya.
Sebelum Taliabu dimekarkan menjadi otonom baru, sambungnya, penduduk Taliabu masih di bawah 70 ribu lebih DPT. Namun pasca dimekarkan, jumlah penduduk Taliabu tiap tahunnya terus meningkat sampai saat ini.”Ini menandakan bahwa daerah Taliabu sudah berkembang. Contohnya, dulu perkampungan Bobong lama di areal pekuburan, siang pun orang takut lewat di kompleks situ. Tapi saat ini, pembangunan rumah warga sudah melewati areal pekuburan, bahkan ada rumah warga berdempetan dengan pekuburan. Ini artinya Taliabu perlahan sudah berkembang,” jelas Aliong.
Sekadar diketahui, gedung Kantor Bupati Pulau Taliabu dibangun sejak tahun 2014 dengan menelan anggaran sekitar Rp 50 miliar yang berhasil diselesaikan 8 tahun sejak pembangunannya dimulai. Dan kantor ini akan ditepati selain bupati, wakil bupati dan Sekda, sejumlah Bagian termasuk keuangan juga akan berkantor di puncak Kilong ini. (***)