Bupati Ingatkan 57 Pj Kades Untuk Kerja Maksimal Bangun Desa

Penyerahan SK Pj. Kades yang baru dilantik oleh Bupati Pulau Taliabu

LintasKhatulistiwa.com, TALIABU –Bupati Pulau Taliabu H. Aliong Mus, melantik 57 Pj Kepala Desa pada sejumlah desa di Kabupaten Pulau Taliabu. Acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan berlangsung di Gedung Hemungsia Dufu, Jumat (17/2).

Dalam sambutannya, Bupati Pulau Taliabu mengucapkan selamat kepada seluruh Pj Kades yang baru saja dilantik dan berpesan untuk menjalankan tugasnya dengan baik.“Saya berpesan agar saudara-saudari dapat menjadi pemimpin yang arif dan bijaksana, mau mendengar dan berorientasi pada pembangunan,” kata Bupati Pulau Taliabu.

Sebagai PNS daerah yang telah mempunyai pengalaman kerja birokrasi dan pelayanan masyarakat, Bupati berharap agar Pj Kades secara cepat menyesuaikan diri dengam ritme pemerintahan desa. Apalagi, sejumlah Anggota BPD yang baru dilantik akan melakukan pengawasan pada pembangunan yang terjadi di desa.”Jadi harus bersinergi dengan Anggota BPD yang baru dilantik, bila terjadi pelanggaran dan keluhan, maka saya siap menggantikan, berbeda dengan BPD yang dipilih oleh warga,”katanya.

Bupati Pulau Taliabu mengingatkan, kepada Pj Kepala Desa yang dilantik, untuk bekerja sesuai dengan asas-asas penyelengaraan Pemerintahan Desa.“Sebagai ujung tombak dari penyelenggara pemerintah di desa, saudara diharuskan agar memiliki pengetahuan lebih, dan mampu melakukan pelayanan yang baik serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di desa yang saudara pimpin,” pinta Bupati.

Selain itu, pahami dan lakukan tugas dengan sungguh-sungguh, bekerjalah dengan sepenuh hati dan perlu berhati-hati, serta layani masyarakat dengan setulus hati.”Kita juga berharap kepada Pj Kepala Desa, agar bisa membina seluruh perangkat desa untuk bekerja dengan dedikasi, loyalitas dan disiplin yang tinggi,” kata Bupati Pulau Taliabu.

Lanjut Bupati, terus bangun koordinasi, harmonisasi, komunikasi, sinergi serta kolaborasi dengan seluruh lembaga serta elemen masyarakat yang ada, termasuk dengan BPD. Pj Kepala Desa dan BPD sebagai mitra kerja strategis dalam Pemerintah Desa, harus saling menguatkan, ciptakan hubungan yang harmonis dan tidak boleh saling meniadakan terutama dalam menentukan arah kebijakan pembangunan desa.”Hindari tindakan yang dapat merugikan masyarakat maupun yang bertentangan aturan,” pinta Bupati.

Pj Kepala Desa harus bijak dalam menggunakan sumber dana yang dimiliki dengan baik, transparan dan dapat dipertanggungjawabkan. Karena, inspektorat akan melakukan audit dan saya selaku penanggungjawab daerah, akan memberikan wewenang kepada Kepolisian dan kejaksaan untuk memproses Pj Kades yang melanggar hukum.”Jadi pergunakan anggaran untuk kepentingan desa, tidak adalagi informasi kepala desa berutang diluar. Dan bila terjadi pelanggaran terutama penggunaan dana desa maka kepolisian dan kejaksaan siap untuk melakukan proses hukum,”tutupnya.

Pelantikan yang dihadiri sejumlah pejabat baik anggota DPRD maupun unsur forkopimda serta para mantan Kepala Desa ini, syah secara hukum berdasarkan SK Bupati Pulau Taliabu Nomor : 49 Tahun 2023 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Penjabat Kepala Desa di Kabupaten Pulau Taliabu. Adapun mereka yang dipercaya untuk menjalankan roda pemerintahan desa sebagai berikut :

Kecamatan Taliabu Barat : 1. Nasrun Mustafa (Pj Kades Bobong), 2. Hadini Najiri (Pj Kades Wayo). 3. Samsudin Abdul (Pj Kades Holbota), 4. Hayatuddin Ukasa (Pj Kades Kramat), 5. Kifli Panggola (Pj Kades Woyo), 6. Sano B Parigi (Pj Kades Kawalo), 7. Isram Mahrudin (Pj Kades Meranti), 8. Darwis Masuku (Pj Kades Limbo), 9. Imelda Takalou (Pj Kades Pancoran), 10. Sumarni Muhammad (Pj Kades Lohobuba), 11. Dince Muhdin ( Pj Kades Kilong), 12. Marten Mus ( Pj Ratahaya), 13. Yulianus Estephanus Lorwens (Pj Talo).  Kecamatan Taliabu Barat Laut : 1. Usman Saliki (Pj Nggele), 2. Basri Latimbasa (Pj Salati), 3. Ibrahim Laburense (Pj Onemay). Kecamatan Taliabu Timur Selatan : 1. Aprizal Arman Petrani (Pj Losseng), 2. Sunarto Kene (Pj kamaya), 3. Kristina Sopamena (Pj Sofan).  Kecamatan Lede : 1. Asmadin (Pj Lede), 2. Muh Zairul Hasi (Pj Langganu)

Kecamatan Tabona : 1. Muslim Buamona (Pj Tabona), 2. Jhon F Sopamena (Pj Kabuno), 3. Harjo Djano (Pj Fayaunana), 4. Solihin La saleh (Pj Habunuha), 5. Sani Tabona (Pj Wolio), 6. Sarifuddin Soamole (Pj Peling), 7. Darmanto (Pj Kataga). Kecamatan Taliabu Selatan : 1. Lazamadi L (Pj Maluli), 2. Wihelmina (Pj Kilo), 3. Andarias Barunggu (Pj Nggoli), 4. Ifan Herlan De Fretes ( Pj Nggaki), 5. Karmila (Pj Sumbong), 6. Syahruddin Kharie (Pj Bahu), 7. Muslim Lamanengka (Pj Galebo), 8. Robin Fahyudi Rette (Pj Pancado). Kecamatan Taliabu Timur : 1. Budiyanto Muhdin (Pj Penu),  2. Hasim Fokaaya ( Pj Samuya).

Kecamatan Taliabu Utara : 1. Adimas Ansar P (Pj Gela), 2. Yustus Dagasou (Pj Mintun), 3. Muhammad Hawali Z (Pj London), 4. Hardin Rumbia (Pj Tanjung Una), 5. Akbar Djaenal (Pj Sahu), 6. Ismail Lamadi (Pj Dege), 7. Iwan Usia (Pj Tikong), 8. Hasanudin Laonde (Pj Airbulan), 9. La Puasa La Tagu (Pj Mananga), 10. Labangka Halo (Pj Nunu), 11. Suwardi (Pj Padang), 12. Willem Bana (Pj Nunca), 13. Iksal Zulmi (Pj Air Kalimat), 14. Ali Imron Saude (Pj Jorjoga), 15. Milton Dagasou (Pj Wahe), 16. Benyamin Dagasou (Pj Buambono), 17. Kurniati Hamid (Pj Hai), 18. Wempi Subong (Pj Natangkuning), 19. Djon Bugis (Pj Ufung). (**)

Penulis: Alfarz DhinEditor: Arhun E Ramanda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *