LintasKhatulistiwa.com|TALIABU –Kantor PT Pos dan Giro, Unit Taliabu Barat, Pulau Taliabu, akan menyalurkan bantuan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) sebanyak 1.821 orang. Penyaluran tersebut akan berlangsung Minggu (12/3) lusa.
Kepala Kantor Unit PT Pos dan Giro, Pulau Taliabu, Ridwan Ibrahim, mengatakan penyaluran bantuan sosial untuk tahap I tahun 2023, melalui PT Pos dan Giro ada dua jenis bantuan yaitu bantuan non pangan. Namun diuangkan dan Program Keluarga Harapan. Dan untuk tahap pertama ini sebanyak 1.821 orang penerima.”Untuk tahap pertama ini kita bagi kepada 1.821 orang,”katanya.
Bahkan dirinya membandingkan dengan tahun sebelumnya, mengaku menurun drastis. Dimana, Tahun 2022 penerima melalui PT Pos dan Giro itu sebanyak 2.800 lebih.”Untuk Tahun 2023 hanya 1.821 orang penerima melalui PT Pos dan Giro unit Taliabu Barat, mungkin sisanya melalui Bank BRI. Dan dimana untuk awal penyaluran di mulai dari Kecamatan Taliabu Barat,”kata Ridwan.
Dia menambahkan terkait persoalan data penerima bantuan tersebut akan kembali pada pihak Dinas Sosial dan Kementerian, karena kami sebagai juru bayar yang hanya menerima data dari Dinas Sosial dan Kementerian.“Jadi jenis bantuan berupa uang tunai yang akan di berikan pada PKM. Misalnya satu PKM yang terima Bantuan Pangan Non Tunai sebesar Rp 600.000. Apa bila ada yang menerima lebih dari itu, berarti meraka juga mendapatkan bantuan PKH,”paparnya.
Saya berharap semoga penyaluran bantuan sosial ini, bisa berjalan dengan lancar, aman, dan secepatnya selesai, apa lagi di tujuh Kecamatan ini semua melalui laut.“Dan harapannya semoga uang di terima di gunakan hal-hal yang bermanfaat.”tandasnya.(***)